7 Cara Paling Ampuh Mendewasakan Pacar Supaya Awet Sampai Pelaminan
Kamis, 21 September 2017
7 Cara Paling Ampuh Mendewasakan Pacar Supaya Awet Sampai Pelaminan-Tips mendewasakan pacaran, supaya awet sampai pelaminan memiliki 7 poin penting yang harus anda ketahui. Pacaran merupakan suatu proses penting di dalam berhubungan. Pacaran juga menjadi langkah awal mengenal sampai menentukan apakah pilihan anda saat ini sudah tepat atau belum.
Namun sayangnya, masih banyak orang yang mengalami dilema. Sudah terlanjur sayang namun perjalanan cinta terpaksa kandas di tengah jalan. Hasilnya, ia pun gagal merajut cinta sampai ke pelaminan.
Salah satu solusi terbaik untuk mempertahankan hubungan yaitu mendewasakan cara pacaran. Mau tau apa saja Kata kata Untuk Pacar, 7 Tips mendewasakan pacaran supaya awet sampai pelaminan?.
1. Berjuang Bersama Layaknya Tim yang Solid
Tidak sedikit kita temui jika sepasang kekasih saling bersaing satu sama lain untuk dapat merasa lebih dibandingkan pasangannya. Harus anda sadari, jika hal ini bukanlah sebuah sikap yang wajib dipertahankan di dalam hubungan.
Apabila anda sudah serius, maka mulailah berpikir jika pasanganmu merupakan teman satu tim, bukannya tim lawan. Apabila pasangan anda mengalami kesusahan, maka berempatilah dan bantu ia.
Begitu juga sebaliknya, apabila pasangan anda mendapatkan sebuah keberuntungan, maka ikutlah merayakan hal tersebut bukannya menjadi iri. Ciptakan 1 tim solid supaya hubungan pacaran lebih sehat.
2. Peliharalah Cinta yang Seimbang
Menjadi dewasa berarti mampu menghargai kepentingan orang lain serta tidak melulu memikirkan kepentingan diri sendiri, hal ini juga berlaku dalam pacaran. Jangan sampai anda merasa bangga ketika pasangan lebih mengalah, lebih pengertian, lebih memberi ataupun lebih cinta.
Belajarlah untuk memberik ketika anda menerima, mengertilah ketika anda dimengerti. Intinya seimbangkan cinta di dalam hubungan supaya keharmonisan tetap selalu terjaga.
3. Saling Menghargai Hak Satu Dengan Hak yang Lain
Mengemukakan pendapat memang menjadi hak setiap orang. Akan tetapi, memaksakan kehendak atau pendapat sama artinya dengan melanggar hak orang lain. Sebisa mungkin hindari sikap menuntut pasangan ini dan itu sesuai kemauan anda pribadi, namun kemukakan pendapat secara terbuka.
Apabila pasangan anda sudah dewasa dan mau mempertahankan suatu hubungan, maka dia akan mengerti serta memperbaiki sikap dengan sendirinya.
4. Jangan Membandingkan Pasangan Dengan Orang Lain
Pepatah mengatakan “ rumput tetangga akan selalu terlihat lebih hijau ”. Kita tak akan pernah mengetahui masalah apa yang sedang dialami orang lain dibalik foto-foto romantis mereka yang di upload ke media sosial.
Oleh karena itu, jangan sampai anda mudah iri dan suka membandingkan hubungan anda dengan orang lain. Hal ini hanya akan menimbulkan kekecewaan dan kejenuhan terhadap pasangan. Jika anda dan dia sudah berkomitmen, maka belajarlah untuk selalu menerima kondisi hubungan dengan positif apapun yang terjadi.
5. Terima Dia Dengan Apa Adanya
Sudah banyak di luar sana yang hubungan pacarannya harus kandas ditengah jalan disebabkan oleh pikiran-pikiran negatif seperti “ pasanganku kurang tepat “. Telitilah dan instropeksi kembali kriteria idaman anda sebelum mengambil keputusan.
Be real! Berhenti menginginkan sosok pasangan seperti yang ada di film-film korea. Tak ada manusia sempura, di dalam realita kehidupan setiap orang sudah pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
Jangan sampai anda mudah melepaskan pasangan yang hadir kemudian berjuang bersama hanya demi mengejar pasangan sempurna yang mustahil bisa anda temukan.
6. Selalu Terbuka Saat Berkomunikasi
Jika anda dan pasangan sedang ada masalah, maka selesaikanlah semuanya dengan terbuka. Ceritakan dan rundingkan bersama-sama kemudian cari solusi terbaiknya.
Jangan sampai anda menutup diri dan berharap pasangan akan mengerti keluh kesah anda dengan sendirinya. Ingatlah, jika pasangan anda bukanlah paranormal yang pandai menebak-nebak. Berbicara dan diskusikan masalah secara bersama-sama untuk membangun sebuah hubungan yang dewasa.
7. Terus Berjuang Bersama-sama dan Jangan Mudah Menyerah
Hal terpenting di dalam sebuah hubungan yaitu keyakinan untuk bisa berjuang bersama. Apabila anda dan pasangan sudah memiliki keyakinan kuat, maka jadikan keyakinan tersebut sebagai motivasi utama untuk terus berjuang bersama.
Jangan mudah menyerah dan dikalahkan emosi ketika bertengkar. Justru, ketika anda sedang marah ingatlah selalu momen apa saja yang sudah kalian berdua lakukan. Inat tujuan kedepan dan cita-cita kalian untuk naik ke pelaminan.
Sehinga anda dan pasangan akan mampu berjuang bersama demi meraih kebahagiaan dan maju ke pelaminan suatu saat nanti.
Demikian sedikit ulasang tentang 7 Cara Paling Ampuh Mendewasakan Pacar Supaya Awet Sampai Pelaminan. semoga bermanfaat amin.
BACA ARTIKEL LAINNYA :
- Makeup Pengantin Barbie Karya El Sekar Decoration Situbondo
- 5 Ciri Ciri Wanita Baik Untuk Dinikahi Menurut Islam
- Jam Makan Sehat Setiap Hari, Jam Berapa Saja Waktu Tepat untuk Makan?
- Cara Meluluhkan Hati Wanita Yang Cuek
- Cara Membuat Pria Jatuh Cinta Dan Tergila Gila Sama Kamu
- Cara Membuat Wanita Jatuh Cinta setengah Mati Kepada Kita
- Cara Menaklukan Wanita Tipe Melankolis Dan Sanguinis
- Cara Paling Mudah Meluluhkan Wanita Koleris Dan Plegmatis
- Ciri Ciri Orang Suka Sama Kita Tapi Cuek Dan Cara Ampuh Menaklukannya
- 5 tips menjaga kesehatan bagi yang suka begadang ( Akibat Susah Tidur )
- 9 Cara Mengatasi Pasangan Yang Egois Dan Keras Kepala
- 6 Masalah Yang Membuat Anda Masih Single Selamanya
- 6 Hal Sepele Menggagalkan Diet Yang Perlu Di Hindari
- 4 Tips Sederhana Supaya Kamu Tidak Suka Menunda-nunda Pekerjaan dan Meningkatkan Produktivitas Hingga Dua Kali Lipat
- Cara Berpenampilan Menarik, 5 Tips Sederhana Membuat Penampilan Menarik Tanpa Harus Berlebihan
- Cinta, 7 Hal Yang Sering Diabaikan Ketika Seseorang Jatuh Cinta
- Patah Hati, 7 Hal yang Harus Dihindari Setelah Putus Cinta
- Ciri Wanita Setia, Tips memilih Pasangan Yang Setia
- Tanda Cinta, 7 Cara Paling Jitu Membuat Wanita Jatuh Cinta